Pasca Lebaran, Masyarakat Berbondong-Bondong Padati Tempat Wisata

Pasca Lebaran, Masyarakat Berbondong-Bondong Padati Tempat Wisata

Pasca Lebaran, Masyarakat Berbondong-Bondong Padati Tempat Wisata

PriatimNews, Garut

Memasuki musim liburan Idulfitri 1443 Hijriah, hampir semua obyek wisata dipadati pengunjung. Wisata Air Sabda Alam di Rancabango, Tarogong Kaler, Kabupaten Garut Jawa Barat, salah satunya.

Antusiasme masyarakat di wisata air itu bahkan tertutupi oleh jajaran pelampung yang berdesakan hingga tak mampu bergerak satu sama lain.

Meskipun antusiasme masyarakat mendatangi wisata air begitu tinggi, pihak pengelola Sabda Alam tetap menerapkan protokol kesehatan Covid-19 dengan baik.

“Disamping itu kami terus konsisten sejak dari awal bersama instasi terkait untuk mengajak masyarakat patuh terhadap protokol kesehatan. Prokes ini sejak dari pintu masuk sampai ke dalam juga terus kami awasi,” kata Komisaris PT Sabda Alam, H. Amung Ma’mun saat ditemui TVRINews, di Garut, Jawa Barat, Kamis (5/5/2022).

Amung menjelaskan selama libur Idulfitri, kawasan wisata air Sabda Alam mengalami peningkatan pengunjung yang sangat signifikan.

“Peningkatan jumlah pengunjung dari waktu ke waktu selalu ada peningkatan. Saat ini Idulfitri sekarang ini sangat optimal sampai 75 persen,” ujarnya.

“Puncak pengunjungnya nanti InsyaAllah pada Sabtu (7/5/2022) dan sekarang ini trennya terus meningkat,” tambah Amung Ma’mun.

Amung menyebutkan tingginya minat masyarakat yang mengunjungi obyek wisata ini bukan hanya wisatawan lokal saja, tetapi juga dari daerah lainnya.

“Ini pengunjungnya ini tidak hanya lokal Garut saja, kebanyakan pengunjung berasal dari Bandung, Tasikmalaya bahkan dari Jakarta juga ada,” tutur Amung Ma’mun.